DAFTAR ISI

Euro 2012: Mayoritas Tim Pilih Bermarkas Di Polandia

Monday, February 6, 2012

Share this history on :

Share/Bookmark
Peta Polandia & Ukraina - Euro 2012
GOAL.com
"Faktanya, ada 13 tim yang memilih Polandia sebagai lokasi markas mereka sepanjang perhelatan Euro 2012," jelas Adam Olkowicz selaku ketua panitia penyelenggara untuk Polandia seperti dilansir AFP.
Meskipun terdapat delapan tim yang akan melakoni laga penyisihan grup di Ukraina, nyatanya hanya tiga tim yang memilih bermarkas di negara tersebut, yaitu timnas Ukraina sendiri, ditambah Prancis dan Swedia.
Jerman diketahui memilih Gdansk di utara Polandia sebagai lokasi markas tim, kendati artinya mereka harus melakoni perjalanan hingga 750 dan 1.600 kilometer untuk menuju Lviv dan Kharkiv.
Begitu juga dengan Belanda yang akan tampil di lokasi yang sama dengan Jerman. Skuad Oranye memilih Krakow di wilayah selatan Polandia sebagai lokasi markas mereka. Begitu pula halnya dengan Inggris, yang harus menempuh jarak 870 kilometer ke Kiev dan 1.600 kilometer Donetsk dari Krakow.
Tim lain yang melakoni laga di Ukraina tapi bermarkas di Polandia adalah Denmark dan Portugal.
Isu akomodasi untuk tim, ofisial maupun fans memang menjadi pembicaraan hangat jelang Euro 2012, di mana banyak pihak meragukan Ukraina sebagai lokasi yang mumpuni akibat harga-harga yang melambung tinggi serta kurangnya kamar untuk para pendukung.
Gelaran Euro 2012 sendiri akan dimulai 8 Juni mendatang di Warsawa dan berakhir 1 Juli, di mana laga final bakal dihelat di Kiev.

BACA JUGA YANG LAIN



Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : muhammadridwan384@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...