Namun, semua penilaian jelek itu dibungkam La Pulga dengan gelontoran hat-trick ke gawang Real Mallorca dalam kemenangan 5-0 di Camp Nou, Minggu (30/10) dinihari WIB.
Kendati begitu, Messi mengaku sebenarnya tak bermasalah turut menyumbang gol atau tidak. Yang penting baginya adalah El Barca meraup angka penuh. Hanya, ia merasa heran dituding mengalami krisis hanya karena puasa gol di tiga gim.
"Gila bila mengatakan bahwa setelah tiga pertandingan [tanpa mencetak gol] saya berada dalam krisis. Saya tak peduli mencetak gol atau tidak, yang utama adalah tim menang dan terus melanjutkannya," kata pemain 24 tahun itu kepada Gol TV.
"Tim bermain baik lagi. Kami memperoleh gol-gol cepat dan di babak pertama, hasil akhirnya sudah nyaris pasti diamankan. Kami harus berlanjut seperti ini," terangnya.
Dalam selebrasi gol ketiga, Messi mengangkat tiga jarinya satu demi satu. Tetapi, ia membantah itu berhubungan dengan kepuasannya mengakhiri puasa di tiga pertandingan. Gestur tersebut ditunjukkan Messi sebagai tribut khusus untuk seorang kawan.
"Saya memiliki teman dekat di Argentina yang meminta saya melakukan itu. Nomor 123 memiliki makna spesial untuknya," terangnya.
Sumber