
Aitor Karanka - Real Madrid
Hasilnya pun tak mengecewakan. Pada sepasang partai pascapergantian tahun, melawan Malaga di Copa del Rey dan Granada di Primera Liga, dua bomber asal Argentina dan Prancis itu selalu mencetak gol.
Aitor Karanka, tangan kanan Mourinho, pun menilai Pipita dan Benz telah menunjukkan tak gamang bekerja sama jika diturunkan berbarengan di lini depan Los Merengues.
“Gol ketiga kami krusial, kami jadi lebih berbahaya dengan ruang yang lebih terbuka setelah itu. Higuain dan Benzema sekali lagi membuktikan mereka mereka bisa tampil bersama,” kata Karanka, yang mewakili Mou dalam jumpa pers pascakemenangan 5-1 atas El Grana, di situs resmi Madrid.
“Kami tahu Granada akan bertahan dengan ketat dan mereka sangat terorganisasi di babak pertama sehingga sulit bagi kami untuk menyerang. Granada dibangun untuk bertahan dan melakukan serangan balik.”
“Bukan hal yang biasa bagi Higuain dan Benzema bermain bersama, tapi mereka bisa melakukannya. Mereka tampil bersama pada babak kedua di pertandingan kami sebelumnya [vs Malaga] dan mereka sama-sama menjadi starter di laga kali ini.”

“Tim ini lebih padu dan seimbang ketika bekerja keras dan mengkover sebagian besar lapangan. Kedua striker tersebut sangat berbahaya di lini depan,” tegas mantan bek Madrid itu.
Sumber
