
Getty Images
Berbeda dengan rata-rata klub sepakbola yang dikuasai oleh figur tertentu, dua klub pelakon el clasico itu adalah milik dan secara efektif dioperasikan oleh fans, tentunya yang sudah terdaftar penuh sebagai anggota resmi klub.
“Saya menyukai struktur manajemen Real Madrid dan Barcelona karena para anggota tetap bertanggung jawab bagi klub dan keputusan-keputusan yang dibuat,” kata Platini kepada L’Equipe.
“Kedua klub tersebut melestarikan identitas mereka dan popularitas sepakbola bersandar persis pada fakta adanya hubungan kuat dengan fans.”
Sumber
