
PROSHOTS
Juara Eredivisie 2010 ini masuk ke bursa transfer untuk mencari pelatih menyusul kepergian Co Adriaanse pada awal pekan ini. Twente akhirnya mencapai kesepakatan dengan McClaren.
McClaren bukan sosok asing bagi Twente, karena pernah menangani Grolsch Veste dari 2008 hingga 2010. McClaren juga menjadi pelatih yang memberikan Tukkers gelar pertama dalam sejarah mereka di Eredivisie.
Setelah menukangi Twente, McClaren kemudian mencoba peruntungan di klub Bundesliga Jerman VfL Wolfsburg pada 2010. Namun, ia dipecat di tengah jalan. McClaren lalu melanjutkan karirnya di Nottingham Forest di awal musim 2011/12, dan mundur pada Oktober lalu menyusul hasil yang mengecewakan.
Sumber
